IP

23.2.12

Hp Android terbaik 2012

Bagi Anda yang bingung memilih Handphone Android Terbaru 2012, di sini akan diberikan info dan harga Hp Android terbaik 2012. Android semakin terkenal di Indonesia. Berbagai perusahaan besar telah memasang sistem operasi ini ke dalam smartphone buatan mereka. Android merupakan sistem operasi buatan Google.

Hp Android terbaik 2012
Banyaknya Handphone Android yang beredar di pasaran, mungkin membuat sebagian konsumen bingung memilih. Nah, di bawah ini ada 5 rekomendasi smartphone Android terbaik versi Ghiboo yang ada di pasaran saat ini:

1. Samsung Galaxy S2
Boleh dikatakan, inilah salah satu smartphone Android yang memiliki performa terbaik saat ini. Dengan dukungan prosesor ganda (dual-core) berkecepatan 1,2GHz, segala proses aplikasi baik saat instalasi maupun saat digunakan terasa begitu smooth dan cepat.

Soal tampilan tidak perlu diragukan. Galaxy S2 terlihat begitu tipis dan ramping dengan berat yang sangat ringan. Sayang harganya yang masih tinggi untuk ukuran produk lama (Rp 5,1 jutaan) mungkin membuat Anda berpikir dua kali untuk membelinya.

2. Sony Ericsson Xperia Ray
Canggih dan terjangkau, itulah dua kata yang langsung terlintas apabila membicarakan ponsel yang satu ini. Sudah mengusung Android 2.3 Gingerbread dengan dukungan prosesor single-core 1GHz, Xperia Ray mampu memberikan performa stabil dengan sangat baik.

Kamera yang dipasang di ponsel ini pun sudah sangat mencukupi dengan resolusi 8 megapixel. Dengan fitur Bravia Engine, gambar yang terlihat pada layar akan terlihat lebih hidup. Saat ini, Anda dapat membeli Xperia Ray dengan harga berkisar (Rp 2,6 jutaan).

3. Sony Ericsson Xperia Arc S
Penambahan kecepatan prosesor dari seri sebelumnya terbukti mampu membuat Xperia Arc S tampil lebih baik.

Tidak ada yang perlu diragukan dari ponsel ini. Prosesor single-core 1.4GHz, RAM 512, kamera 8 MP, layar 4.2 inch dengan BRAVIA Engine, dan Android 2.3 Gingerbread sudah cukup menggambarkan kualitas dari Xperia Arc S. Soal harga, Anda harus merogoh kocek sekitar Rp 3,7 jutaan untuk mendapatkannya.

4. HTC Sensation XE
Suka dengan audio berkualitas tinggi? jika ya, maka smartphone keluaran perusahaan asal Taiwan ini layak menjadi pilihan. Belum lama ini, HTC telah berhasil menggandeng Beats Audio yang merupakan salah satu produsen headphone terbaik, dan mengaplikasikannya ke dalam Sensation XE.

Tidak ada sektor suara, HTC tidak lupa menambahkan kamera 8 MP yang juga mampu merekam video dengan kualitas 1080p. Layar besar 4.3 inch juga tampil cukup stylish seiring dengan bodinya yang elegan. Jangan lupakan prosesor dual-core dengan kecepatan 1.5GHz dan Graphic Processor Unit (GPU) Adreno 220 yang mampu menciptakan nuansa gaming dan multimedia kelas atas.

Ponsel ini memang masih tergolong baru. Harganya pun masih ada di kisaran Rp 5,9 jutaan.

5. Samsung Galaxy Nexus
Inilah smartphone anyar dari Samsung yang akan menggunakan Android versi terbaru, yaitu 4.0 Ice Cream Sandwich. Berbekal prosesor dual-core 1.2GHz dan layar beresolusi tinggi 720x1280 HD dengan ukuran 4.65 inch, Galaxy Nexus memang layak diperhitungkan.

Sayang, kamera yang dibenamkan masih berkekuatan 5 MP. Namun tentunya, hal ini tidak menjadi persoalan jika Anda cukup penasaran dan ingin mencicipi sistem operasi terbaru dari Google tersebut.

Saat ini, Samsung mematok harga Galaxy Nexus di kisaran Rp 6,5 jutaan.

Nah, semoga salah satu Hp Android terbaik 2012 di atas menarik perhatian Anda. Ayo segeralah mencoba berbagai kecanggihan teknologi terbaru agar Anda tidak ketinggalan. Bagi Anda yang sudah memiliki Hp Android, bisa membaca Kode Rahasia Android untuk perbaikan.

0 comments:

Post a Comment

il

il
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...